05/07/13

[Klub Siaran GRI] Melantunkan “Nyanyian Cinta” di RPK 96.3 FM, 29 Juni 2013

Dari sekian banyak jenis buku yang ada, saya memiliki ketertarikan khusus terhadap buku berisi kumpulan cerpen. Maka saat kebagian slot untuk membahas buku kumpulan cerpen bareng Jimmy dan Citra, saya kegirangan sendiri.
Kumpulan cerpen biasanya memiliki benang merah, baik itu tema atau lokasi yang sama. Tapi kumcer yang berjudul “Nyanyian Cinta” sedikit berbeda dari yang lain. Abbas Aditya, project leader dari buku ini, bersama 11 kontributor lainnya, mengambil lagu favorit mereka sebagai inspirasi dalam cerpen yang mereka suguhkan.

Cover buku Nyanyian Cinta, ketika nada bercerita cinta.
Karena tertarik akan hal tersebut, tim siaran kami mengundang dua orang penulis yang terlibat, Abbas Aditya dan Wulan Martina. Dengan keduanya, kami membahas mengenai proses awal pembuatan kumcer ini hingga akhirnya dapat dinikmati oleh para pembaca.

Selain 12 cerpen dari masing-masing kontributor, Nyanyian Cinta memiliki satu cerpen hasil kolaborasi dari kedua narasumber. Bincang-bincang mengenai proses pembuatannya, Abbas mengaku, ide untuk membuat cerpen yang terinspirasi dari lagu favorit terlintas begitu saja saat ia pulang dari kerja. Menghubungi kontributor lainnya yang merupakan temannya, Abbas memberikan waktu hanya 2 minggu bagi setiap orang mengumpulkan cerpennya. Cukup singkat, ya?

Di saat yang lain sedang asyik berbincang, Wulan malah asyik berpose. Foto diambil oleh Jimmy.
Namun, Wulan sendiri merasa waktu yang diberikan sudah cukup memadai. Apalagi baginya, menulis cerpen yang diambil dari lagu kesayangannya, lebih mudah dibanding dengan saat dia menulis cerpen biasa. Meskipun begitu, ada juga kontributor yang harus melalui 10 kali revisi dalam penulisan cerpennya. Sebagai project leader yang sudah memiliki pemikiran untuk menerbitkan kumpulan cerpen ini menjadi sebuah buku, Abbas  juga bertanggung jawab sebagai editor dari semua cerpen yang masuk.

Selain ngobrol dengan kedua narasumber, Sahabat RPK juga ikut meramaikan siaran dengan menjawab pertanyaan kuis, “Lagu apa yang akan Sahabat RPK jadikan sumber inspirasi untuk membuat cerpen, sebutkan nama tokohnya serta konflik yang akan diangkat.” Dua orang pemenang terpilih mendapatkan hadiah buku Nyanyian Cinta bertanda tangan penulisnya yang dapat langsung diambil di studio RPK.

Obrolan terakhir, Abbas berharap buku antologi ini cukup punya tempat bagi pembaca dan dapat meneruskannya dengan buku Nyanyian Cinta 2.

Tidak lengkap rasanya siaran bersama narasumber tanpa foto-foto di studio. Kalau Wulan  sudah bergaya tanpa harus disuruh lagi, Abbas sepertinya kurang suka berpose di depan kamera.

Ki-ka: Citra, Wulan, Abbas, dan Ayu. Foto diambil oleh Jimmy.
Kalau dari tadi fotonya di dalam studio terus, ada juga lho foto tim siaran bertugas dengan narasumber  di ruang tunggu RPK. Terima kasih banyak harus disampaikan untuk kedua narasumbernya yang menyempatkan diri untuk siaran di pagi hari sebelum jam kerja mereka. Juga kepada Sahabat RPK yang sudah turut berpartisipasi dengan berbagi melalui SMS.
Sampai ketemu lagi.. :)

Ki-ka: Citra, Ayu, Wulan, Abbas, dan Jimmy. Foto diambil oleh Delisa.

Ayu Yudha, untuk Klub Siaran GRI

Tulisan ini juga dapat dibaca di sini: http://melihatduniaku.wordpress.com/2013/07/05/melantunkan-nyanyian-cinta-di-rpk-963-fm/
Hasil rekaman siaran pada tanggal 29 Juni 2013 ini dapat didengarkan di: http://chirb.it/M3NDkz 

Tidak ada komentar :